Kemarin ada yang mendadak nelpon, minta ruqyah. Namun saya tolak karena saya sudah stop dari dunia terapi menggunakan metode apapun.
Saya serahkan kepada para ustadz yang memang membuka klinik ruqyah dan bekam di daerah Cilegon. Lebih menyarakan kepada siapa saja untuk melakukan ruqyah mandiri.
Bukan apa-apa, ketimbang nanti ketergantungan datang ke ustadz nya terus-terusan buat ruqyah. Mending ngerajinin diri sendiri buat bisa dzikir pagi petang dan bacaan ruqyah mandiri saja. Simple, hemat dan praktis, oia berpahala pula. Iya enggak?
Begini proses ruqyah mandiri yang populer dilakukan oleh banyak orang:
1. Berwudhu
2. Menggunakan pakaian yang menutup aurat
3. Menghadap kiblat
4. Mulai dengan kalimat ta'awudz dan istighfar
5. Membaca al fatihah, al ikhlas, annas, al falaq dan ayat kursi masing-masing sebanyak 7 kali bacaan
6. Tiap selesai baca masing-masing 7 kali, putarkan kedua telapak tangan dari perut diurut ke arah dada, terus ke tenggorokan dan seperti mengeluarkan sesuatu yang dimuntahkan dari tenggorokan ke mulut
7. Akhiri dengan mengucapkan hamdalah
Bagaimana mudah, bukan? tiap tahapannya dilakukan dengan penuh khusyu agar proses ruqyah mandiri berjalan dengan baik.
Semoga bermanfaat dan bulan puasa yang tinggal hitungan hari lagi ini dapat dijalankan dengan banyak amal ibadah, bebas dari gangguan setan yang sering membisikkan keburukan kepada manusia.
In uridu ilal ishlah mastatho'tu wamaa taufiq illa billah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar